Jokowi Bersyukur





Joko Widodo bersyukur dengan persetujuan DPRD Surakarta, Jawa Tengah, yang memberikan persetujuan usulan pemberhentian dirinya sebagai Wali Kota Surakarta periode 2010-2015 melalui sidang paripurna yang berlangsung lancar dan singkat, tanpa ganjalan apa pun.

"Ya saya mengucapkan Alhamdullilah, bahwa sidang paripurna ini berjalan lancar," ujar Gubernur DKI Jakarta terpilih itu seusai paripurna DPRD Solo yang menyetujui perohonan dirinya berhenti sebagai Wali Kota Surakarta periode 2010-2015 di Gedung DPRD Surakarta, Jawa Tengah, Senin (1/10) malam.

Proses sidang paripurna yang dimulai pukul 20.35 WIB itu dipimpin langsung Ketua DPRD Solo YF Sukasno, dengan dihadiri 35 anggota dari 40 anggota DPRD yang ada. "Dengan hadirnya 35 anggota dewan, berarti sudah kuorum, maka rapat saya buka," ujar politikus PDI Perjuangan ini sembari menggedok palu pembukaan sidang paripurna.

Selain menyetujui pemberhentian Jokowi sebagai Wali Kota Surakarta periode 2010-2015, paripurna juga membahas persetujuan usulan pengangkatan Wakil Wali Kota menjadi Wali Kota Surakarta periode 2010-2015. Persetujuan pengangkatan Fx Hadi Rudyatmo sebagai Wali Kota Surakarta itu sampai habis masa jabatannya pada 2015.

Sidang berjalan sangat lancar dan singkat, karena semua anggota yang hadir dan mengikuti sidang paripurna sebanyak 35 orang, menyatakan persetujuan secara aklamasi. Dengan begitu kekhawatiran bahwa akan ada hambatan dari paripurna untuk usulan pemberhentian atau pengunduran diri ini tidak pernah menjadi kenyataan.

Supriyanto dari Partai Demokrat yang merupakan wakil ketua DPRD Solo juga menyatakan kegembiraannya bahwa sidang paripurna berjalan lancar tanpa hambatan. "Semua lancar," ujarnya singkat.(MI/TII) Metrotvnewscom
0 Responses